Otentikasi Dua Faktor (2FA)

By SumedangKab-CSIRT in Tahu KAMI

Tahu KAMI
Lapisan Keamanan Tambahan yang Vital 
Apa itu Otentikasi Dua Faktor (2FA)? 
Otentikasi Dua Faktor atau Two Factor Authentication adalah metode keamanan yang memerlukan dua langkah verifikasi untuk mengakses akun atau sistem. Selain kata sandi, pengguna harus memberikan bukti tambahan, seperti sidik jari atau kode OTP yang di kirim ke ponsel melalui sms, whatsapp, email ataupun melalui aplikasi Autentikator. 
.
Keuntungan menggunakan Otentikasi Dua Faktor(2FA) 
Meningkatkan Keamanan
Dua langkah verifikasi membuat akun lebih sulit diakses oleh penyerang.
Perlindungan dari Phishing 
Bahkan jika kata sandi diretas, penyerang tidak dapat melewati langkah otentikasi tambahan tanpa bukti tambahan. 
Penerapan Otentikasi Dua Faktor(2FA) di Berbagai Layanan 
Layanan Perbankan 
Bank umumnya menyediakan 2FA untuk melindungi akun dan transaksi. 
Email 
Provider email umumnya mendukung otentikasi dua faktor untuk menjaga keamanan email Anda. 
Media Sosial 
Platform media sosial juga menawarkan 2FA sebagai perlindungan tambahan. 
 
Cara Mengaktifkan Otentikasi Dua Faktor(2FA) 
Periksa Pengaturan Akun 
Cari opsi keamanan atau keamanan akun dalam pengaturan profil Anda. 
Aktifkan 2FA 
Aktifkan dan ikuti langkah-langkah untuk mengonfigurasi faktor otentikasi tambahan. 
Back to Posts